Kamis, 23 Mei 2013

POLISI BERHIJAB PERTAMA DI SWEDIA

Siapa sangka di sebuah negara bukan Islam yaitu Swedia masih ada yang berani menegakkan hak dan aqidahnya sebagai seorang Muslim meski hanya seorangwanita, tapi itulah yang terjadi di Swedia. Bekerja sebagai seorang Polisi Wanita di negara seperti Swedia bukanlah suatu halangan bagi Muslimah sejati untuk menegakkan aqidah dengan berhijab untuk menutup auratnya. Jika anda ingin tahu seorang Polisi Wanita Muslim ini yang untuk pertama kali menjadi Polisi Wanita berhijab di Swedia ini silahkan simak :





Donna Eljammal yang berusia 26 tahun, merupakan Polisi Wanita Muslimah pertama di Swedia yang mengenakan Jilbab. Demikian dilaporkan Metro Se, Rabu (7/12).


Dia berkeinginan dirinya menjadi anggota Polisi Wanita jauh sebelum dirinya memakai Jilbab . "Sejak saya masih kecil, saya ingin membantu orang lain sehingga bisa melakukan banyak hal dan tidak  hanya duduk di depan komputer," katanya.




Beberapa tahun yang lalu, mengenakan Jilbab mungkin menjadi sebagai Seragam Polisi adalah menui banyak pertentangan di Negara Non Muslim ini, setelah melalui perdebatan panjang akhirnya diperbolehkan. Menurutnya, Swedia ialah sebuah negara multikultural dan itu penting dimana dalam setiap bidang, akan ada orang-orang dari latar belakang yang berbeda, kerana ingin meningkatkan pengetahuan dan pemahamannya.


"Saya dibesarkan di kota kecil dan kami berada di antara keluarga pendatang pertama di sana. Bahkan ketika saya bekerja di lapas (Lembaga Pemasyarakatan), saya adalah orang pertama yang memakai jilbab. Tapi tidak ada yang berkomentar tentang jilbab ketika mereka harus tahu saya sebagai peribadi muslim," jelasnya.


Eljammal tidak berfikir untuk membuka jilbabnya semasa bekerja. Dia melihat jilbab sebagai sebahagian dari dirinya dan boleh melakukan segala sesuatu dengan berjilbab, sehingga dia melihat tidak ada gunanya untuk membukanya.


inilah gambar-gambar Donna Eljammal, Polisi Wanita Islam pertama Berjilbab di Swedia.










Sumber: Sinar Islam

Tidak ada komentar:

Posting Komentar