Sebelum melangkah lebih jauh, mari kita berkenalan dengan Gastropoda.
Helix pomatia
Gastropoda adalah arti dari dua kata, yang pertama adalah gastro yang berarti perut dan poda yang berarti kaki. Gastropoda umunya disebut siput (bagi Gastropoda yang bercangkang). Namun, Gastropoda juga biasanya dipakai untuk menyebut siput becangkang atau siput non cangkang (vaginula sp.).
Gastropoda sendiri ialah kelas Mollusca yang mempunyai spesies paling banyak. Bisa ditemukan di darat, air, dan tentu saja kecuali di udara. Sangat mengerikan sekali bila ada siput terbang dan menghinggapi kepala pengendara motor.
Wajah saya sebelum kecelakaan
Lanjut mengenai Gastropoda, kebanyakan mereka hidup sebagai herbivora. Walau tidak dipungkiri, ada juga yang hidup sebagai omnivora dan karnivora predator contohnya siput yang ada di laut (Conesnail). Beberapa contoh siput darat adalah bekicot (Achatina fulica) dan Helix pomatia (siput kebun), yang gambarnya sudah ada di awal.
Achatina fulica
Hewan tersebut mungkin menjijikkan bagi sebagian orang. Tapi, Gastropoda bisa menjadi makhluk yang menjijikkan dan menakutkan sekaligus! Tidak percaya, mari, saya akan ajak Anda menyelami "Kisah Tragis Gastropoda yang Menjadi Zombie."
The Zombie Snail
Jika Anda sudah pernah membaca artikel tentang zombie sebelumnya, maka zombie yang satu ini tidak tercipta lewat jampi-jampi atau ilmu hitam. Melainkankan oleh sebuah cacing.
"Cacing?"
"Ya!"
Apa yang terjadi, jika salah satu spesies Gastropoda , bersatu dengan dengan salah satu spesies Trematoda?
Succinea putris
+
Leucochloridium paradoxum
Yang terjadi adalah Gastropoda dalam wujud yang menyeramkan alias Zombie Snail!
Zombie Snail
Zombie Snail yang lain
Tidak ada komentar:
Posting Komentar